KERENNYA LAB MAYA, PRAKTIKUM SEPERTI DI LABORATORIUM SESUNGGGUHNYA!!
Kerennya Lab Maya, Praktikum Seperti di Laboratorium Sesungguhnya!!
Salah satu
fitur yang tersedia
di portal Rumah Belajar
Pusdatin adalah Laboratorium Maya yang dapat
dimanfaatkan dalam pembelajaran sains baik oleh
guru maupun peserta
didik. Satu hal yang
sangat menarik dari aplikasi ini adalah tidak diperlukannya ruangan
khusus secara nyata untuk
melaksanakan kegiatan praktikum. Hanya dengan melalui
Laboratorium Maya, guru dan siswa sudah bisa melaksanakan praktikum. Sangat
berbeda halnya jika dibandingkan dengan laboratorium
konvensional yang mensyaratkan adanya ruang khusus secara fisik dan perangkat-perangkat
serta bahan-bahan yang diperlukan untuk melaksanakan kegiatan praktikum. Kegiatan praktikum
melalui aplikasi Laboratorium Maya Rumah Belajar ini dapat
dilaksanakan di mana saja, kapan saja dan oleh siapa saja.
Praktikum sendiri
adalah salah satu metode
pembelajaran yang dapat mengembangkan
rasa keingintahuan peserta didik agar dapat berpikir inovatif, aktif kreatif dan jujur dalam menghadapi
suatu masalah
dalam realitas kehidupan. Berdasarkan hal tersebutlah
saya membagikan praktik baik saya tentang penggunaan aplikasi Laboratorium Maya
kepada guru-guru Mata Pelajaran Biologi dan siswa di sekolah saya.
Pertama,
saya mendiseminasikan praktik baik pemanfaataan Laboratorium Maya dan Platform
Merdeka Mengajar untuk Guru MGMP jenjang
SMA/SMK/MA Se Kabupaten Kotabaru dalam agenda kegiatan MGMP (Musyawarah Guru
Mata Pelajaran) Mata Pelajaran Pendidikan Biologi. Terlihat betul Bapak dan
ibu guru Biologi sangat bersemangat dalam menyimak kegiatan diseminasi ini. Merekapun
sangat antusias untuk mencicipi langsung praktikum menggunakan Laboratorium Maya yang bisa dilakukan di mana saja, kapan saja dan dengan siapa saja.
No comments